Iman kepada Qada dan Qadar
Pengertian Iman kepada Qada dan Qadar
Iman secara etimologi berasal dari kata amana-yukminu-imanan, yang artinya percaya atau yakin. Sedangkan secara terminologi iman memiliki pengertian percaya atau meyakini dalam hati, diucapkan dengan lisann dan diamalkan melalui anggota badan.
Jadi, yang dimaksud dengan beriman kepada qada dan qadar adalah memercayai dan meyakini sesuatu yang terjadi di alam ini, dan keyakinan tersebut dibuktikan dengan ucapan-ucapannya, serta tingkah lakunya dalam kehidupan
Pengertian Qada dan Qadar
Qada dan Qadar Allah swt. merupakan sebuah ketetepan dengan ukuran masing-masing yang telah diberikan Allah swt. kepada manusia atau makhluk-Nya. Secara lebih rinci pengertian keduanya adalah sebagai berikut.
1. Pengertian secara etimologi
Qada berarti keputusan, ketentuan, perintah, kehendak, atau menjadikan .
Qadar berarti kekuasaan atau kemampuan, kepastian, ukuran, mengatur, serta menentukan sesuatu menurut batas-batsnya.
2. Pengertian secara terminologi
Qada berarti kehendak Allah swt. mengenai segala hal dan keadaan, kebaikan atau keburukan, yang sesuai dengan apa yang akan diciptakan dan tidak akan berubah-ubah samapi terwujudnya kehendak tersebut.
Qadar berarti perwujudan kehendak allah swt. terhadap semua makhluk-Nya dalam bentuk-bentuk dan batasan-batasan tertentu, baik mngenai zat-zatnya ataupun sifat-sifatnya.
Macam-macam Qada dan Qadar
1. Takdir mubram
Takdir mubram adalah ketentuan Allah swt. yang telah ditetapkan dan pasti terjadi, yang tidak dapat diubah lagi, dan harus diterima dengan ikhlas oleh makhluk. Adapun contoh takdir mubram adalah kelahiran, kematian, jenis kelamin, dan terjadinya hari kiamat
2. Takdir mu'allaq
Takdir mu'allaq adalah ketentuan yang digantungkan atau dikaitkan, atau dapat dipahami sebagai ketentuan dari Allah swt. yang masih ada kemungkinan untuk berubah dengan usaha dan doa yang sungguh-sungguh dari manusia, serta izin Allah swt.. Adapun yang termasuk takdir mu'allaq adalah kaya atau miskin, pandai atau bodoh, dan sebagainya.
Hikmah Beriman kepada Qada dan Qadar
Adapun hikmah beriman kepada qada dan qadar Allah swt., antara lain:
1. Memperkuat keyakinan bahwa Allah swt. benar-benar ada.
2. Menumbuhkan kesadaran bahwa alam semesta dan segala isinya berjalan sesuai dengan ketentuan-ketentuan Allah swt..
3. Meningkatkan ketakwaan kepada Allah swt..
4. Menumbuhkan sikap dan perilaku terpuji, serta menghilangkan sikap dan perilaku tercela.
5. Mendorong umat manusia ( umat islam ) untuk berusaha agar kualitas hidupnya meningkat.
6. Membentuk pribadi optimis.
Komentar
Posting Komentar